Tempat Wisata di Lamongan yang Wajib Dikunjungi

Lamongan adalah sebuah kota yang ada di Provinsi Jawa Timur, di Lamongan terdapat banyak sekali tempat wisata yang dapat dikunjungi saat weekend ataupun pada saat musim liburan. Berikut adalah beberapa tempat wisata di Lamongan yang wajib anda kunjungi:

Tempat Wisata di Lamongan yang Wajib Dikunjungi

1. Monumen Van Der Wijck
Monumen yang dibangun untuk mengenang Van Der Wijck ini merupakan museum yang dapat anda jadikan tempat wisata sejarah dan juga edukasi. Disini anda dapat belajar tentang kapal yang dibuat oleh Van Der Wijck, dan mengapa kapal tersebut tenggelam. Jadi jangan lupa mengunjungi Monumen Van Der Wijck ketika berkunjung ke Lamongan, Jawa Timur.

2. Wisata Bahari Lamongan
Wisata Bahari Lamongan merupakan tempat wisata yang sangat terkenal di kota Lamongan. Karena di tempat wisata ini anda dapat bermain wahana permainan yang sangat mengasyikkan dan juga menyenangkan. Berbagai wahana permainan seperti: istana bawah laut, motor cross, gokart, ATV, istana bajak laut, paus laut, tagada, taman berburu, tembak ikan, crazy car, dan masih banyak lagi lainnya.

Berada di Wisata Bahari Lamongan dijamin Anda akan betah untuk berlama-lama, karena banyak sekali wahana permainan yang dapat dicoba. Sebaiknya ajak keluarga Anda ataupun teman teman ketika Anda berkunjung ke tempat wisata ini. Dengan begitu maka liburan Anda akan menjadi liburan yang paling menyenangkan dan mengesankan.

Tempat wisata di Lamongan ini menjadi tempat wisata yang direkomendasikan karena menyediakan berbagai fasilitas yang cukup lengkap, seperti pasar hidangan, pasar wisata, pasar buah, pasar ikan, toilet, ATM, klinik, masjid, area parkir, dan yang lainnya. Pada hari Senin sampai Kamis Anda akan dikenai biaya sebesar 60 ribu untuk masuk ke tempat ini, sedangkan harga tiket akan menjadi 80 ribu pada hari Jumat hingga minggu. Wisata Bahari Lamongan buka pada pagi hari dan tutup pada sore hari.

3. Pantai Brondong
Pantai yang ada di Lamongan ini merupakan pantai yang cukup unik, karena di pantai ini anda dapat membeli ikan secara langsung di tempat pelelangan ikan sekitar Pantai Brondong.

Selain membeli ikan anda juga dapat melihat pemandangan pantai yang indah. Dengan melihat orang sedang melelang ikan ditambah dengan pemandangan serta angin pantai yang sejuk akan memberikan suasana liburan yang berbeda.

4. Goa Maharani Zoo
Tempat wisata di Lamongan yang ada di dalam gua ini akan memberikan sensasi liburan yang berbeda. Di dalam goa anda dapat melihat stalagmit dan juga stalagtit yang masih tumbuh, dan apabila terkena cahaya akan memancarkan sinar yang indah. Jangan lupa juga untuk berfoto-foto apabila Anda sedang berada di Goa Maharani Zoo. Dengan begitu maka Anda akan mendapatkan kenangan yang mengesankan.

Itulah beberapa tempat wisata di Lamongan yang wajib anda kunjungi. Semoga informasi tadi dapat bermanfaat untuk Anda yang sedang merencanakan liburan ke Lamongan, Jawa Timur. Selamat berlibur.